Selasa 09 May 2017 18:03 WIB

Massa Pro-Ahok Berusaha Robohkan Gerbang LP Cipinang

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Bayu Hermawan
Massa pendukung Ahok mulai anarkis dengan mendorong gerbang LP Cipinang agar Ahok dikeluarkan dari LP.
Foto: Republika/Rahma Sulistya
Massa pendukung Ahok mulai anarkis dengan mendorong gerbang LP Cipinang agar Ahok dikeluarkan dari LP.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Massa pendukung Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mencoba masuk ke LP Cipinang dengan menggoyang-goyangkan pagar LP Cipinang pada Selasa (9/5). Massa menuntut Ahok untut dikeluarkan dari Cipinang dan bertemu dengan massa di luar LP Cipinang.

Atas desakan massa tersebut, Kapolres Jakarta Timur Kombespol Andri Wibowo keluar menemui massa dan menyampaikan apa yang disampaikan oleh Ahok. "Pak Ahok meminta maaf dan berterima kasih. Beliau tidak bisa menemui massa sebab Pak Ahok sedang ibadah bersama pendeta dan keluarganya," ujar Kapolres Jakarta Timur.

Suasana sempat memanas. Aksi lempar-lemparan air minum kemasan pun sempat terjadi, tetapi aksi tersebut tidak berlangsung lama.

Gerbang LP Cipinang kembali digoyang-goyangkan setelah Kapolres Jaktim turun dari mobil komando massa. Namun, suasana mereda ketika koordinator aksi menyuruh menghentikan aksi tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement