Rabu 26 Apr 2017 09:28 WIB

Sleman Tingkatkan Pelayanan Publik Melalui E-Goverment Terintegrasi

Rep: Rizma Riyandi/ Red: Hazliansyah
Bupati Sleman Sri Purnomo
Foto: IST
Bupati Sleman Sri Purnomo

REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Pemkab Sleman tengah berusaha meningkatkan tata kelola pemerintahan melalui peningkatan kualitas birokrasi yang responsif. Di antaranya melalui pemberlakuan sistem pelayanan publik berbasis e-goverment terintegrasi.

Bupati Sleman Sri Purnomo mengatakan, hal ini sejalan dengan visi Kabupaten Sleman 2016 sampai 2021. Antara lain mewujudkan masyarakat Sleman yang lebih sejahtera dengan mengintegrasikan sistem e-government menuju smart regency pada 2021.

Smart Regency sendiri, menurutnya, memiliki arti bahwa Kabupaten Sleman cerdas dalam pengembangan dan pengelolaan berbagai sumber daya secara efektif dan efisien. Salah satunya dengan memanfatkan teknologi informasi dan komunikasi untuk memaksimalkan pelayanan publik dan pembangunan yang berkelanjutan.

Sri Purnomo mengatakan, sistem e-goverment yang terintegrasi mampu memberi pelayanan terhadap publik secara optimal.

”Terintegrasikannya sistem e-goverment merupakan sarana untuk memberikan pelayanan publik yang lebih cepat, tepat, dan lebih transparan," ujarnya, kemarin.

Sri berharap masyarakat Sleman semakin meningkat kualitas hidupnya melalui infrastruktur teknologi yang tersedia. Adapun menurutnya, saat ini perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi informasi semakin pesat.

Hal ini menjadi kesempatan bagi siapa pun, termasuk kaum perempuan, dalam upaya meningkatkan kapasitas SDM.

"Seiring dengan peningkatan kapasitas SDM perempuan maka saya yakin kualitas hidup juga akan semakin baik dan juga semakin meningkat peran sertanya dalam pembangunan," ujar Sri.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement