Rabu 12 Apr 2017 13:34 WIB

Janji Jokowi ke Emil yang Akhirnya Ditepati

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Bayu Hermawan
Presiden Joko Widodo (Jokowi)
Foto: ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Presiden Joko Widodo (Jokowi)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) membagikan Kartu Indonesia Sehat Penerima Bantuan Iuran (KIS-PBI) kepada masyarakat kurang mampu di Taman Pandawa, Rabu (12/4). Menurut Jokowi, Ia datang ke Bandung untuk memenuhi janjinya ke Wali Kota Bandung Ridwan Kamil (Emil).

Jokowi mengatakan, tiga bulan lalu, Ia bertemu dengan Emil. Dalam kesempatan tersebut, Emil menyampaikan di Kota Bandung belum pernah dibagikan kartu sehat, kartu pintar dan makanan tambahan.

"Lalu, saya janji April akan datang ke Bandung. Janji, saya sudah dipenuhi ya Pak Wali," ujar Jokowi saat memberikan sambutan.

Menurut Jokowi, Ia membagikan kartu sehat agar semua masyarakat yang pegang kartu ini bisa tenang saat diberi cobaan sakit. Masyarakat, bisa langsung ke Puskesmas.

"Kalau sakitnya cuma batuk jangan ke rumah sakit cukup ke Puskesmas. Enggak akan bayar kalau pegang ini," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement