Jumat 03 Mar 2017 06:58 WIB

Peneliti: Tanah di Jawa Rawan Longsor

Tanah longsor
Tanah longsor

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Tanah di Pulau Jawa labil, sehingga sering memicu pergerakan tanah yang mengakibatkan longsor. Peneliti dari Universitas Muhammadiyah Yogyakarta Agus Setyo Muntohar mengatakan, potensi tanah longsor itu bisa dikatakan 60 hingga 70 persen.

"Terjadi di lereng-lereng Pulau Jawa. Labilnya itu karena tanah di Jawa merupakan tanah residu dan banyak pelapukan," katanya, di Yogyakarta, Kamis (2/3).

Menurut dia, jenis tanah residu itu adalah hasil letusan gunung berapi. Tanah residu yang berada di atas batuan kedap air pada perbukitan/punggungan dengan kemiringan sedang hingga terjal berpotensi mengakibatkan tanah longsor pada musim hujan dengan curah hujan berkuantitas tinggi.

"Faktor-faktor yang menyebabkan kerentanan tanah tersebut meliputi beberapa hal, di antaranya kondisi geologi, kemiringan lereng, dan tata guna lahan," kata Guru Besar Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) itu.

Pada umumnya, kata dia, gerakan tanah banyak terjadi di lereng tersusun oleh tanah residu yang merupakan pelapukan dari batuan dasar berupa breksi vulkanik dan pasir tufaan berumur kuarter. "Untuk memprediksi tanah longsor dapat menggunakan pendekatan deterministik-probabilistik. Sistem pemantauan dan peringatan itu berperan untuk mengurangi dampak dari aktivitas longsor," katanya lagi.

Ia mengatakan, sistem pemantauan dan peringatan tanah longsor itu berperan untuk mengumpulkan informasi. Sistem tersebut bisa digunakan untuk menghindari atau mengurangi dampak dari aktivitas longsor. Jadi, sistem yang dibuat bisa memprediksi ketika akan terjadi bencana tanah longsor, dengan cara memperhatikan kemiringan tanah, pengaruh rembesan hujan, dan kuantitas curah hujan.

"Selama ini di Indonesia belum ada sistem prediksi tanah longsor, dan yang ada alat atau 'warning system' ketika sudah terjadi tanah longsor," kata Agus yang meraih penghargaan medali emas bidang invensi dan inovasi di Universitas Malaya, Malaysia pada 2006 itu.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement