Kamis 09 Feb 2017 15:35 WIB

Aher: Persiapan Pilkada Serentak di Jabar Sudah 100 Persen

Rep: Zuli Istiqomah/ Red: Dwi Murdaningsih
Pekerja mengikuti simulasi pemungutan dan penghitungan suara TPS dalam pemilihan kepada daerah (Pilkada) serentak, di Gedung Komisi Pemilihan Umum, Jakarta, Selasa (7/4).
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Pekerja mengikuti simulasi pemungutan dan penghitungan suara TPS dalam pemilihan kepada daerah (Pilkada) serentak, di Gedung Komisi Pemilihan Umum, Jakarta, Selasa (7/4).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Tiga wilayah di Jawa Barat akan menggelar Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2017 secara serentak. Wilayah itu yakni Kota Cimahi, Kota Tasikmalaya, Kabupaten Bekasi.

Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan menyatakan persiapan sudah sangat siap jelang pelaksanaan Pilkada serentak. Heryawan menyebut 100 persen tiga daerah tersebut tinggal melaksanakan hari pencoblosan pada 15 Februari mendatang.

"Sudah tidak ada masalah semua sudah siap yang kalau ditotal 100 persen siap," kata Heryawan usai menggelar pertemuan dengan Forkopimda Jabar di Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Kamis (9/2).

Kalaupun sisa persiapannya, ujar pria yang akrab disapa Aher ini hanya tinggal membagikan surat suara. Karena surat suara untuk pencoblosan dibagikan menjelang detik-detik hari pelaksanaan.

Disinggung soal e-ktp yang sempat menjadi kendala karena sebagian belum mendapatkan sehingga terancam kehilangan hak suara, pria yang akrab disapa Aher ini mengatakan masing-masing daerah sudah menyiapkan solusinya.

"E-KTP saya kira hal tersebut ada penyelesaiannya. KPJ sudah menyiapkan untuk mengakomodir hal seperti itu," ujarnya.

Ia pun berharap Pilkada serentak yang dilaksanakan di wilayah Jawa Barat bisa berlangsung kondusif dan aman. Karenanya melalui pertemuan bersama Forkopimda ia meminta komitmen berbagai pihak untuk membantu menjaga kondusivitas Jabar jelang Pilkada.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement