REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Usai mencermati debat Pilkada DKI Jakarta, Pandji Pragiwaksono langsung berkicau di Twitter. Ia menyatakan optimismenya terhadap elektabilitas calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan-Sandiaga Salahuddin Uno.
"Dari debat tadi kayaknya ada dampak terhadap elektabilitas. Lumayan. Kalau ini menggambarkan 15 Februari, setidaknya masuk putaran dua," cuitnya disertai emoticon senyum serta tagar #CoblosAniesSandi.
Pandji yang menjadi jubir Anies-Sandi lantas mengutip rilis dua lembaga survei terkait elektabilitas kandidat Pilkada DKI pascadebat pertama yang digelar dua pekan lalu. Kedua survei tersebut memperlihatkan adanya peningkatan elektabilitas Anies-Sandi.
Berdasarkan rilis voteyuk.id atas fenomena di media sosial terhadap ketiga kandidat, sentimen positif lebih besar didapatkan kandidat nomor 3 tersebut. "Thing are lookin' good. Makanya sejak minggu lalu serangan juga makin goks. Sampai-sampai ada yang menarik dari infografis ini," kicaunya dengan melampirkan infografis voteyuk.id tentang sentimen publik terhadap para kandidat.
Optimisme itu juga didukung dengan pola kampanye Anies-Sandiaga, yang menurut Pandji, kian menarik dan berbeda. Cukur gratis di 100 titik, misalnya. "I feel good about our campaign. Optimis 15 Februari orang-orang banyak yang #CoblosAniesSandi," cuitnya lewat akun @pandji.