Ahad 22 Jan 2017 02:20 WIB

Anies Sanjung Sandiaga di Depan Para Relawan

Calon gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Anies Baswedan, bertemu belasan simpul relawan dalam kampanye terbatas di GOR Rawamangun, Jakarta Timur, Kamis (19/1).
Foto: ist
Calon gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Anies Baswedan, bertemu belasan simpul relawan dalam kampanye terbatas di GOR Rawamangun, Jakarta Timur, Kamis (19/1).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Anies Baswedan, memberikan pidato politik untuk memacu semangat para relawan agar lebih optimistis dalam Pilkada DKI 2017. Anies mengawalinya dengan memberikan pujian kepada cawagub Sandiaga Uno.

Mantan menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini memuji kinerja Sandiaga sebagai pengusaha yang terbilang sukses. ''Mengawali sebagai pengusaha dari tiga karyawan menjadi 50 ribu karyawan,'' kata Anies menyebutkan contok kesuksesan Anies saat menggelar kampanye terbatas bersama belasan simpul relawan di GOR Rawamangun, Jakarta Timur, Kamis (19/1). Penyair Taufiq Ismail hadir dalam acara tersebut.

Lalu, Anies pun mengaitkan dengan program unggulan sektor ekonomi yakni 'One Kecamatan One Center Preneurship (OK OCE)' yang memiliki target untuk mencetak 200 ribu pengusaha anyar. "Kita buat lebih banyak wirausaha. Kita berikhtiar agar warga Jakarta lebih sejahtera semuanya. Insya Allah," ujarnya.

Sandiaga sebelumnya mengklaim program OK OCE sudah mampu mencetak 1.700 pengusaha baru sebelum hari pencoblosan pada 15 Februari. Pihaknya menargetkan 2.500 hingga 4.000 pengusaha baru akan lahir pada Februari.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement