REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Sandiaga Uno, menuntaskan nazar berenang di wilayah Kepulauan Seribu. Ia berenang dari Pulau Karya ke Pulau Panggang, lalu berenang dari tengah laut ke Pulau Pramuka.
"Selebrasi cium tanah," kata Sandi sambil menyelam saat tiba di Pulau Pramuka, Sabtu (21/1).
Sandi berangkat dengan menggunakan kapal dari Dermaga Marina, Ancol, Jakarta Utara. Ia berangkat dengan ditemani Ketua Komisi IV DPR RI Edy Prabowo dan para relawannya. Bersama Edy dan warga Kepulaun Seribu, Sandi menyelesaikan nazarnya.
Selama di Kepulauan Seribu ia bertemu nelayan, warga dan petani mangrove. Sandi mendengar keluh kesah mereka dan berjanji menyelesaikannya saat ia terpilih menjadi Wakil Gubernur DKI Jakarta.
Sandiaga pernah bernazar akan berlari di lima wilayah dan berenang di Kepulauan Seribu jika dirinya ditunjuk Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto untuk maju di Pemilihan Kepala Daerah DKI 2017. Nazar berlari di lima wilayah telah dipenuhinya sebelum penetapan pasangan calon.