REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Anies Baswedan, siap mengikuti debat kandidat yang pertama. Menurut Anies, debat bukan sekedar kewajiban sebagai calon.
"Debat adalah hak warga untuk mengetahui calon gubernur dan wakil gubernurnya," kata Anies yang menggunakan kemeja putih, setelah tiba di lokasi debat, di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Jumat (13/1).
Menghadiri debat, lanjutnya, merupakan caranya untuk memberikan hak kepada warga Jakarta. Selain itu, juga guna menghormati warga Jakarta.
Anies menambahkan, secara subtansi debat kali ini hampir sama dengan debat sebelumnya. Namun, yang membedakan debat kali ini akan lebih mendapatkan perhatian karena diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Anies mengaku sebelum mengikuti debat terlebih dahulu meminta restu kepada orang tuanya. Orang tuanya juga turut hadir beserta istri dan anaknya di acara debat kali ini.
Pantauan Republika.co.id, Anies tiba di lokasi debat sekitar 19.00 WIB. Anies berangkat dari kediamannya di Cilandak sekitar pukul 17.00 WIB.