Rabu 11 Jan 2017 18:34 WIB

Ini Rangkaian Acara Debat Perdana Cagub-Cawagub DKI

Rep: Ahmad Islamy Jamil/ Red: Ilham
Pasangan Cagub dan Cawagub DKI Anies Baswedan dan Sandiaga Uno saat diskusi pada peluncuran Jumpa Calon Pemimpin Jakarta di Studio Jak TV, Jakarta, Jumat (21/10) malam
Foto: Republika/ Wihdan Hidayat
Pasangan Cagub dan Cawagub DKI Anies Baswedan dan Sandiaga Uno saat diskusi pada peluncuran Jumpa Calon Pemimpin Jakarta di Studio Jak TV, Jakarta, Jumat (21/10) malam

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Provinsi DKI Jakarta telah menjadwalkan debat terbuka perdana antarpasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI pada Jumat (13/1). Debat pertama itu rencananya akan disiarkan secara langsung di tiga stasiun televisi, yaitu tvOne, Jawa Pos TV, dan NET.

Komisioner KPU DKI, Betty Epsilon Idroos mengatakan, debat publik perdana antarpaslon cagub-cawagub DKI yang mengangkat tema tentang ''Pembangunan Sosial Ekonomi untuk Jakarta" itu akan dibagi menjadi enam sesi. Dimulai dari sesi pertama, yaitu pengenalan visi, misi, dan program kerja masing-masing paslon. Berikutnya dilanjutkan dengan sesi kedua yang berisi beberapa pertanyaan umum dari moderator yang akan dijawab langsung oleh tiap-tiap paslon.

Di sesi ketiga, setiap paslon akan mendapat kesempatan untuk menanggapi jawaban yang telah diberikan oleh paslon lainnya pada sesi sebelumnya. Selanjutnya, di sesi keempat dan kelima, para paslon dapat saling bertanya dan menjawab mengenai isu-isu yang berkaitan dengan subtema debat. Sementara, di sesi terakhir, setiap paslon diberi kesempatan untuk menyampaikan pernyataan penutup (closing statement) dan kesimpulannya.

Betty menjelaskan, acara debat bakal memakan waktu selama 90 menit ditambah iklan (commercial break) dengan durasi 30 menit. "Jadi, total durasi acara debatnya 120 menit, dari pukul 20.00 sampai 22.00 WIB" ucapnya.

Dia menambahkan, debat terbuka perdana antarpaslon itu akan diselenggarakan di Hotel Bidakara yang beralamat di Jalan Jenderal Gatot Subroto Kavling 71-73, Tebet, Jakarta Selatan. Setiap paslon diizinkan membawa masuk 100 orang pendukung yang diundang ke dalam lokasi acara.

Ketua KPU DKI Sumarno menuturkan, instansinya telah menunjuk Ira Kusno menjadi moderator untuk memandu acara debat perdana antarpaslon cagub-cawagub DKI. Ira Kusno adalah mantan jurnalis dan presenter televisi yang kini aktif di dunia kehumasan. Sumarno juga menyatakan, Ira resmi ditunjuk setelah dikonsultasikan dan disetujui oleh masing-masing paslon dan stasiun televisi penyelenggara.

Selain moderator, KPU DKI juga telah menentukan panelis atau tim perumus materi debat. "Mereka adalah para pakar yang menguasai isu di bidangnya masing-masing dan tentunya berkaitan dengan tema debat nanti," ujar Sumarno.

Sesuai dengan ketentuan dalam UU Pilkada dan Peraturan KPU, kata Sumarno, penyelenggaraan debat terbuka antarpaslon harus diadakan tiga kali. Setelah menggelar debat perdana pada Jumat (13/1) ini, KPU DKI akan menyelenggarakan acara debat publik berikutnya pada 27 Januari dan 10 Februari mendatang.

"Debat publik pada 27 Januari akan disiarkan langsung oleh MetroTV, MNC Group, dan TVRI. Sementara, debat publik pada 10 Februari disiarkan secara live di Trans Group, Kompas TV, JakTV, dan SCTV," kata Sumarno.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement