REPUBLIKA.CO.ID, BANDAR LAMPUNG – Sekira 150 mahasiswa Universitas Malahayati (Unimal) Lampung menggelar aksi membasuh kaki ibunya di halaman kampus yang berada di Jalan Pramuka, Kota Bandar Lampung, Kamis (22/12). Para mahasiswa tersebut tergerak untuk memperingati Hari Ibu pada 22 Desember tahun ini.
Masing-masing ibu mahasiswa duduk di bangku yang telah disediakan. Sedangkan para mahasiswa dan mahasiswi telah menyiapkan baskom berisi air untuk mencuci kaki ibu kandungnya. Kegiatan ini disaksikan Rektor Unimal Muhammad Khadafi dan utusan dari Persit Kartika TNI, Dharma Wanita, dan ibu-ibu PKK.
Ayu Tri, ketua aksi basuh kaki ibu tersebut mengatakain, kegiatan sebagai salah satu simbol dan wujud perhatian dan taat kepada ibu yang melahirkan mahasiswa tersebut. “Aksi ini (basuh kaki) sebagai simbol kasih sayang anak kepada ibunya,” katanya.
Menurut dia, gelaran tersebut diikuti 150 mahasiswa dari berbagai fakultas di Unimal. Kegiatan ini, setidaknya dapat menggerakkan para mahasiswa dan mahasiswi untuk tetap hormat dan menghormati orang tuanya terutama ibu kandungnya.
Peringatan Hari Ibu pada bulan ini, ia mengatakan sebagai momentum agar kita semua diingatkan kembali peran anak untuk berbakti kepada orang tuanya. Selama ini informasi yang beredar banyak anak yang durhaka kepada orang tuanya terutama kepada ibu kandungnya.
Menurut Rektor Unimal Khadafi, aksi tersebut murni dari mahasiswa untuk kampusnya. Agenda seperti ini dapat mengingatkan kembali tanggung jawab anak untuk menghormati ibunya. Ia menyatakan kesuksesan mahasiswa dalam menuntut ilmu di mana pun berada, tak lepas dari peran dari ibu atau orang tuanya dari kecil yang telah mengasuh dan membesarkannya.