Sabtu 17 Dec 2016 18:13 WIB

Hang Nadim Mulai Dipadati Penumpang

Ratusan penumpang memadati terminal keberangkatan Bandara Internasional Hang Nadim, Batam, Kepulauan Riau.
Foto: Antara/M N Kanwa
Ratusan penumpang memadati terminal keberangkatan Bandara Internasional Hang Nadim, Batam, Kepulauan Riau.

REPUBLIKA.CO.ID, BATAM -- Bandara Internasional Hang Nadim, Batam mulai dipadati calon penumpang yang ingin mudik ke kampung halaman untuk merayakan Natal 2016 dan Tahun Baru 2017.

"Hari ini mulai padat. Perkiraan kami sekitar 8.500 orang meninggalkan Batam dengan penerbangan. Sementara hari biasa hanya sekitar 7.000 saja," kata General Manager Umum Bandara Hang Nadim Batam, Suwarso di Batam, Sabtu (17/12).
 
Selain tujuan Batam-Soekarno Hatta Jakarta, Surabaya, Semarang, Kalimantan Barat, penumpang tujuan Medan, Pekanbaru juga sangat padat. Peningkatan penumpang juga mengingat pada Sabtu merupakan hari terakhir anak-anak sekolah sebelum memasuki libur panjang akhir semester hingga awal 2017 nanti.
 
"Kecenderungan naik akan terus terjadi sampai jelang Tahun Baru 2017 nanti. Selain untuk Natal, banyak juga penumpang meninggalkan Batam untuk liburan," kata dia.
 
Untuk memastikan seluruh penumpang bisa dilayani dengan baik, kata dia Hang Nadim mendirikan dua posko pelayanan dan pengamanan selama libur Hari Raya Natal hingga setelah Tahun Baru 2017. Distrik Manager Lion Air Batam M Zaine Bire sebelumnya mengatakan untuk Batik Air tambahan penerbangan dari Bandara Internasional Soekarno Hatta tujuan Batam akan dilayani dengan ID 8866 berangkat pukul 06.00 WIB dan tiba di Hang Nadim Batam pukul 07.45 WIB.
 
Selanjutnya pesawat kembali terbang dari Bandara Internasional Hang Nadim Batam pukul 08.35 WIB dengan nomor penerbangan ID 8867. Pesawat akan sampai di Bandara Internasional Soekarna Hatta pukul 10.20 WIB (ID 8867 BTH-CGK 08.35-10.20).
 
Penerbangan tambahan Batik Air tersebut akan menggunakan pesawat Boeing 737 900/800 atau Airbus A320. Sementara itu, kata Bire untuk tambahan penerbangan dari Lion Air adalah dari Bandara Internasional Hang Nadim Batam menuju Pekanbaru dengan JT 2237 BTH-PKU berangkat pukul 07.00 WIB dan sampai pukul 07.50 WIB.
 
Selanjutnya dari Pekanbaru kembali ke Bandara Hang Nadim Batam dengan nomor penerbangan JT 2236 PKU-BTH. Pesawat terbang pukul 08.30 WIB dan sampai di Batam pukul 09.20 WIB. Tambahan penerbangan dari Bandra Internasional Hang Nadim Batam menuju Padang Sumatera Barat dilayani dengan penerbangan JT 3233 BTH-PDG. Dari Batam pesawat terbang pukul 16.10 WIB dan tiba di Padang pukul 17.15 WIB.
 
Pesawat selanjutnya akan terbang lagi dari Batam menuju Batam dengan nomor penerbangan JT 3232 PDG-BTH pada pukul 17.55 WIB dan tiba di Batam pukul 19.00 WIB. "Lion juga menambah penerbangan dari Batam tujuan Semarang dengan JT 2272 BTH-SRG. Pesawat berangkat dari Batam pukul 12.55 WIB dan tiba di Semarang pukul 14.50 WIB," kata Bire.
 
Dari Semarang, kata dia pesawat akan terbang kembali ke Batam dengan nomor penerbangan JT2275 SRG-BTH pada pukul 15.30 dan sampai Batam pukul 17.25 WIB. "Pesawat yang digunakan adalah Boeing 737 900ER atau Boeing 737 800. Disesuaikan dengan penumpang. Tambahan penerbangan hingga 15 Januari 2017," kata dia.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement