REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Termotivasi atas prestasi Indonesia pada ajang “World Halal Tourism Award 2016,” Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Sumatera Selatan (Sumsel) pada 2017 akan fokus membidik wisata halal. Jumat (16/12) Kepala Disbudpar Sumsel Irene Camelyn bersama stakeholder pariwisata meluncurkan “Wisata Halal 2017.”
Menurut Irene Camelyn, agar Sumsel tidak tertinggal maka harus segera merealiasikan program wisata halal. “Pada 2017 dan 2018 Sumsel akan memiliki even dengan tamu dari berbagai negara yang penduduknya muslim. Mereka merupakan target wisatawan yang akan datang ke Sumsel.”
sumber :
Advertisement