REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon wakil gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan, banyak keteladanan yang diberikan oleh Nabi Muhammad SAW sebagai seorang pemimpin. Salah satunya adalah sikap Rasulullah selalu memikirkan keadaan umatnya.
Sandiaga mengatakan, Nabi Muhammad adalah teladan sempurna bagi seorang pemimpin. Dia selalu menomorsatukan umatnya dalam segala urusan. Bahkan, kata dia, di akhir hidupnya saat terbaring sakit, Rasulullah masih memikirkan umatnya.
"Sifat peduli terhadap rakyat kecil itu yang harus diteladani. Bahkan beliau rela menahan lapar dengan memberikan makanannya kepada umatnya," kata dia di acara silaturahmi peringatan maulid nabi dengan warga Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Senin (12/12).
Sifat nabi yang juga perlu dicontoh adalah kerja keras. Muhammad bin Abdullah, menurutnya, adalah seorang pekerja keras yang sangat ulet dan gigih. Sejak usia anak-anak, Nabi Muhammad mulai diajak pamannya berdagang. Semua itu, dibungkus dalam sifat siddiq, amanah, tabligh, fathanah.
"Sifat pemimpin seperti itu yang harusnya dihadirkan di Indonesia, termasuk di Jakarta," ujar dia.