REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Hujan berintensitas sedang hingga lebat disertai kilat masih terjadi di sebagian wilayah Jabodetabek. Hingga pukul 15.30, kondisi tersebut masih melanda Jatisari, Kelapa Dua Wetan, Limus Nunggal, Linggarmukti, Cikahuripan dan sekitarnya.
"Kondisi ini diperkirakan masih akan berlangsung hingga pukul18.30 WIB," tulis Badan Metereologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) dalam keterangannya, Kamis (17/11).
BMKG memperkirakan kondisi itu akan meluas ke Halim, Jati Kramat, Pinang Ranti, Kramat Jati, Pejaten, Jati Padang, Kebagusan, Pangkalan Jati Baru, Jatiwarna, Jatisampurna, Cibubur Kalisari, Kemirimuka, dan Tirtajaya. Berikutnya, Depok, Pabuaran, Ratujaya, Gng Putri, Cirimekar, Pasir Mukti, Citeureup, Lulut, Kedung Waringin, Ciujung, Mekarwangi, Sukaresmi, Tanah Sareal, Hambalang, Tajur, Babakan Madang, Cikeas, Nagrek, Bogor, Katulampa dan sekitarnya.
Suhu udara hari ini berkisar antara 22 hingga 32 derajat Celcius. Kelembaban udara 65 sampai 95 persen. Angin bertiup dari arah tenggara ke barat daya dengan kecepatan 5 hingga 25 kilometer per jam.