Senin 14 Nov 2016 16:29 WIB

Bupati Dedi Lantik Kades Baru di Atas Sungai Citarum

Rep: Ita Nina Winarsih/ Red: Angga Indrawan
Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi
Foto: Republika/Ita Nina Winarsih
Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi

REPUBLIKA.CO.ID, PURWAKARTA -- Debit Sungai Citarum pascadibukanya pintu air Waduk Saguling mengalami kenaikan. Meningkatnya debit air sungai ini menjadi perhatian serius dari semua pihak. Termasuk Pemkab Purwakarta. Bupati Dedi Mulyadi sengaja melantik salah satu kepala desanya di atas Sungai Citarum.

Dedi Mulyadi mengatakan, pada hari ini Kepala Desa Mulyamekar, Kecamatan Babakan Cikao, sengaja dilantik di atas air (Sungai Citarum). Menurutnya, wilayah Mulyamekar dilintasi oleh sungai terbesar di Jabar tersebut. Momentum ini diharapkan mampu menggugah kepekaan pemimpin (kepala desa) terhadap kelestarian lingkungannya.

"Kades baru ini mendapat tugas berat. Salah satunya menjaga kelestarian lingkungan. Termasuk Sungai Citarum," ujar Dedi, kepada Republika, Senin (14/11).

Menurut Dedi, saat ini kepala desa harus bisa mengintervensi warganya terutama mengenai izin-izin yang berkaitan dengan lingkungan. Di desa itu, kata dia, jangan sampai ada alih fungsi lahan untuk perumahan. Lalu, sambungnya, harus ada area khusus resapan air. Kemudian, halaman rumah warga jangan semuanya dibeton. Harus ada jalan buat air.

"Jangan sampai rumah air yakni rawa-rawa, area genangan, beralih fungsi," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement