Selasa 01 Nov 2016 15:30 WIB

Djarot Terkejut Satu Rumah Dihuni 26 Orang

Djarot Saeful Hidayat
Foto: Antara
Djarot Saeful Hidayat

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pejawat calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengaku terkejut saat mengetahui ada satu rumah kecil dihuni oleh sebanyak 26 orang. Rumah kecil tersebut terdiri dari lima kamar.

"Satu keluarga tinggal dalam satu kamar? Lalu bagaimana tidurnya?," tanya Djarot kepada salah satu warga Kedoya Utara, Jakarta Barat, saat melakukan blusukan, Selasa (1/11).

Djarot merasa heran bahwa banyak sekali warga yang betah tinggal di lingkungan yang sempit, serta berdempetan. Ia menyarankan agar masyarakat mau untuk direlokasi jika sudah tersedia lahannya, serta kampung akan ditata lebih tertib. Ia bertanya kepada Bu Asna salah satu orang yang tinggal di rumah tersebut, sudah sejak kapan Asna tinggal, ternyata di dalam rumah tersebut ada lima Keluarga, dan sudah 11 tahun hidup berhimpitan di rumah kecil seperti warteg.

Dengan menggunakan kemeja kotak-kotak khas pasangan calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat, ia terus masuk melalui jalan-jalan sempit diantara rumah-rumah warga di kampung Kedoya Utara. Djarot juga tidak lupa mengingatkan bahwa ia dan Ahok berada di nomor urut dua dalam Pilkada 2017 DKI Jakarta.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement