Sabtu 01 Oct 2016 21:56 WIB

Puluhan Judul Buku Indonesia Dibeli Penerbit Luar

  Pengunjung melihat buku saat Indonesia International Book Fair (IIBF) 2016 di JCC, Jakarta, Kamis (29/9).
Foto: Republika/ Yasin Habibi
Pengunjung melihat buku saat Indonesia International Book Fair (IIBF) 2016 di JCC, Jakarta, Kamis (29/9).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sekitar 23 hak cipta buku dari beberapa penerbit Indonesia terjual ke sejumlah penerbit luar negeri dalam gelaran Internasional Book Fair (IIBF) yang digelar di Jakarta Convention Center pada 28 - 30 September 2016.

Ketua Panitia IIBF Kuslistyarini mengatakan penerbit Indonesia yang berhasil menjual hak cipta mereka dalam gelaran ini adalah penerbit Kesaint Blanc yang menjual beberapa hak ciptanya ke dua penerbit Cina. "Sembilan judul hak ciptanya dijual ke Southern Publishing Media dan tujuh judul ke Sinolingua," kata Kuslistyarini di Jakarta, Sabtu (1/10).

Selain itu, penerbit Rosda juga berhasil menjual tujuh judul buku cerita anak Islam ke Pakistan.  Diakui dia, buku yang banyak terjual dalam pameran kali ini adalah buku-buku yang bertema cerita anak, wisata Indonesia, cerita binatang langka Indonesia, cerita anak Muslim, hingga buku pelajaran bahasa Indonesia.

Kegiatan jual beli hak cipta ini juga bertujuan untuk mengembangkan dan meningkatkan jual beli hak cipta terkait literasi di Indonesia. "Sebelumnya IIBF juga telah memfasilitasi penerbit antar-negara untuk bertemu dalam kegiatan business macth making," ucap dia.

Berdasarkan catatan pihaknya, setiap hari hampir 2000 pengunjung yang datang ke IIBF untuk sekadar melihat, membeli buku, berwisata literasi, atau melakukan kegiatan bisnis.

IIBF memang tak hanya menyajikan buku dengan harga murah, tetapi menyediakan akses bagi industri penerbitan untuk saling bertransaksi dalam bisnis melalui Indonesia Rights Fair (IRF).

IIBF menyediakan 27 stan khusus untuk penerbit dalam dan luar negeri melakukan transaksi jual-beli hak cipta buku antar negara. Penerbit asing yang turut berpartisipasi dalam kegiatan jual beli hak cipta ini antara lain Malaysia, China, Singapura, India, Thailand, Vietnam, Belanda, Bosnia, dan Jerman.

Claudia Kaiser dari Frankfurt Book Fair yang memandu kegiatan ini menuturkan para perwakilan penerbit yang datang mulanya memilih jenis buku mana yang akan difokuskan. "Kemudian peserta akan diberi suplemen awal terkait cara menjual hak cipta," kata Kaiser.

Nung Antasa dari Borobudur Literacy Agency menuturkan yang paling penting dalam penjual hak cipta adalah kesabaran. "Karena hak cipta membutuhkan proses panjang, bahkan ada yang sampai dua tahun," kata Nung.

Bisnis match making dibuat untuk membantu para penerbit dapat mengetahui dan mengerti cara menjual atau membeli hak cipta buku dengan penerbit asing.

Sebelum business match making, IIBF juga telah melakukan kegiatan diskusi Sukses Menjual Rights dan Buku Digital pada 27 September lalu. Kegiatan ini merupakan pemanasan awal bagi para penerbit Indonesia agar lentur saat menghadapi business macth making pada 29 September 2016.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement