Kamis 29 Sep 2016 16:43 WIB

Terbongkar, Dimas Taat Pribadi Miliki Bungker Uang di Jabar

Rep: Mabruroh/ Red: Ani Nursalikah
Taat Pribadi
Foto: Dok Polri
Taat Pribadi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aparat Kepolisian hingga saat ini masih menelusuri kasus dugaan penggandaan uang yang dilakukan oleh Taat Pribadi (46 tahun), pemilik padepokan Dimas Kanjeng di Probolinggo. Dalam padepokan itu, Taat Pribadi menyembunyikan uang miliknya yang konon dapat digandakan dan hanya bisa ditunjukkan dalam suatu waktu tertentu.

Kepada Divisi Humas Polri Irjen Boy Rafli Amar mengatakan penyidik Bareskrim menggandeng Bank Indonesia mengunjungi padepokan Dimas Kanjeng di Probolinggo, Kecamatan Gading, Jawa Timur pada Kamis (29/9). Tujuannya untuk melakukan penghitungan jumlah uang di dalam bungker milik Taat Pribadi.

Baca: Mabes Polri Terus Selidiki Kasus Penipuan Dimas Kanjeng

Namun ternyata, hasil penyelidikan harta kekayaan Taat Pribadi tidak hanya tersimpan pada bungker di Padepokan tersebut. Ditemukan juga sebuah bungker di Jawa Barat (Jabar).

"Informasi tambahan ada bungker yang lokasinya di luar Jatim, yaitu di Jabar ada satu dan ada juga di tepat lain, di sana juga punya pengikut," ujar Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Martinus Sitompul di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Kamis (29/9).

Martinus mengatakan, pengembangan juga akan dilakukan di lokasi-lokasi penemuan bungker. Penyelidikan juga ditindak lanjuti apakah uang di dalam bungker tersebut asli atau palsu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement