REPUBLIKA.CO.ID, SUMEDANG -- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumedang terus mengimbau kepada seluruh masyarakat yang tinggal di wilayah potensi longsor untuk tetap waspada. Sebab, kondisi cuaca yang sering hujan masih berpotensi menyebabkan longsor susulan.
"Masyarakat harus tetap waspada sebab potensi tanah longsor susulan bisa terjadi. Apalagi kondisi tanah di daerah potensi longsor sangat gembung," ujar kepala BPBD Sumedang, Ayi Rusmana kepada Republika.co.id, Senin (26/9).
Oleh karena itu, masih banyak masyarakat yang mengungsi di GOR Tadjimalela dan sebagian di Makodim 0610/Sumedang. Sebanyak 800 jiwa di GOR dan sekitar 300 jiwa di Makodim Sumedang. Ia menuturkan, kebutuhan logistik sudah mencukupi. Apalagi, banyak masyarakat yang berempati dengan mengirimkan sumbangan ke korban tanah longsor di Sumedang.
Menurutnya, saat ini kondisi cuaca di wilayah jalur Cadas Pangeran masih terjadi hujan kecil. Sementara itu, kondisi arus lalu lintas berjalan dengan normal dan lancar.