Selasa 21 Jun 2016 22:56 WIB

Tito Tunjuk Juniornya Ketuai Tim Persiapan Uji Kelayakan

Rep: Halimatus Sa'diyah/ Red: Karta Raharja Ucu
Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Komjen Pol Tito Karnavian.
Foto: Antara/M Agung Rajasa
Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Komjen Pol Tito Karnavian.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komisaris Jenderal Pol Tito Karnavian akan segera mengikuti fit and proper test atau tes uji kelayakan sebagai calon Kapolri di DPR RI. Dalam tes tersebut, Tito akan menjelaskan visi-misinya sebagai calon kapolri yang baru.

Kepada wartawan, Tito mengaku telah memiliki tim untuk mempersiapkan materi tes. Ia menunjuk Inspektur Jenderal Pol Rycko Amelza Dahniel untuk mengetuai tim persiapan itu.

Saat ditanya alasannya, calon tunggal Kapolri tersebut menyebut Rycko sebagai pejabat polisi yang berprestasi. Ia merupakan lulusan terbaik peraih penghargaan Adhi Makayasa.

"Beliau peraih Adhi Makayasa, orang pintar yang memiliki visi," kata Tito di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (21/6).

 

Dia mengaku telah mengenal Rycko sejak masih menjalani pendidikan di Polri. Rycko, yang merupakan junior Tito, saat ini menjabat sebagai ketua Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK).

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement