Kamis 16 Jun 2016 13:49 WIB

Djarot Akui Kehebatan Ahok

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Esthi Maharani
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama bersama Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat.
Foto: Antara
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama bersama Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Gubernur DKI Djarot Saeful Hidayat mengakui kehebatan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Djarot menilai Ahok memang mempunyai kualiatas sebagai pemimpin.

Apalagi setelah orang nomor satu di Ibu Kota itu memperoleh dukungan tiga partai politik dalam ajang Pilgub DKI 2017. Tercatat Partai Golkar, Nasdem dan Hanura merapatkan barisan untuk mendukung Ahok.

"Ya makin kuat. Siapa bilang pak Ahok enggak kuat? Pak Ahok kuat banget ya dukungan luas dari Golkar, Nasdem, Hanura," katanya, Kamis (16/6).

Sementara mengenai dukungan PDIP ke Ahok, Djarot belum mau menanggapi. Ia hanya meminta publik menunggu sikap PDIP dalam Pilgub mendatang.

"Nanti ya sabar," ucapnya.

(Baca juga: Meski Didukung Tiga Parpol, Ahok Tunggu Teman Ahok)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement