REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kapolri Jenderal Badrodin Haiti memerintahkan kepada seluruh Kapolda agar melakukan persiapan jelang operasi ketupat 2016. Perintah tersebut disampaikan Kapolri, Kamis (28/4) melalui video conference.
Kadiv Humas Polri, Brigjen Boy Rafli Amar menjelaskan, Kapolri memerintahkan Kapolda agar segera berkoordinasi dengan para pemangku kepentingan di setiap daerah. Kapolri juga memberikan perintah khusus kepada Kakorlantas Polri terkait antisipasi kemacetan.
"Kepada Kakorlantas agar di wilayah Jabar, Jateng perlu dilakukan penyiapan jalur alternatif dari sekarang," ujar Boy, Kamis (28/4).
Jalur alternatif yang sudah ada, katanya, agar segera dicek kembali. Kapolri menekankan, kata Boy, jalan alternatif di jalur tengah dan selatan juga perlu disiapkan secara maksimal.
Hal itu untuk mengantisipasi kemacetan parah di jalur utara. "Agar sistem urai kemacetan berjalan efektif," tutur Boy. Boy melanjutkan, inventarisasi titik kerawanan perlu dilakukan sejak dini. Tim pengamanan juga diminta untuk segera disiapkan.