Selasa 05 Apr 2016 15:38 WIB

Luhut Telusuri Pengusaha yang Terlibat Skandal Panama Papers

Rep: Intan Pratiwi/ Red: Karta Raharja Ucu
  Menko Polhukam Luhut Binsar Panjaitan.
Foto: Antara/Resno Esnir
Menko Polhukam Luhut Binsar Panjaitan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menkopolhukam, Luhut Binsar Panjaitan berjanji akan mendeteksi nama-nama yang diduga Panama Papers menjadi aktor tindak pencucian uang internasional.

Luhut menjelaskan, posisi dia sebagai ketua tim TPPU bisa mendeteksi semua aliran dana yang ada di Indonesia dan melibatkan para pejabat. Ia mengatakan ada beberapa nama yang memang terlibat dalam pencucian uang.

"Saya belum lihat detail saya ketua tim tindak pidana pencucian uang. Kalau sudah lihat, nanti akan saya pelajari," ujar Luhut, Selasa (5/3).

Sebelumnya, tim jurnalis Panama Papers membongkar sejumlah nama pejabat yang menjadi aktor tindak pidana pencucian uang skala internasional. Ada beberapa nama pengusaha asal Indonesia yang masuk dalam daftar Panama Papers ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement