Jumat 25 Mar 2016 15:48 WIB

Daop VII Madiun Kebut Pembangunan Jalur Ganda

KAI tengah mempersiapkan jalur ganda guna meningkatkan frekuensi perjalanan dan efisiensi waktu tempuh.
Foto: Antara
KAI tengah mempersiapkan jalur ganda guna meningkatkan frekuensi perjalanan dan efisiensi waktu tempuh.

REPUBLIKA.CO.ID, KEDIRI -- PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop VII Madiun, Jawa Timur, mengebut perbaikan "Double Track" atau jalur ganda untuk upaya perbaikan jalur kereta serta pemberian pelayanan yang lebih baik pada penumpang.

"Saat ini jalur Madiun - Walikukun (Desa Walikukun, Kecamatan Widodaren, Kabupaten Ngawi) dalam proses pengerjaan," kata Manajer Hubungan Masyarakat PT KAI Daop VII Madiun Supriyanto saat dikonfirmasi, Jumat.

Menurut dia, proses pengerjaan jalur ganda itu bisa terselesaikan pada 2016. Selain di jalur itu, rencana pembangunan jalur ganda lain juga dilakukan di Madiun-Jombang, Jombang-Wonokromo (Surabaya), dan sebagainya.

Ia juga menegaskan pembuatan jalur ganda dipastikan lebih banyak berdampak positif. Pembangunan jalur ganda kereta api itu merupakan bagian dari pelayanan, sebab bisa memperlancar lalu lintas kereta api. Selain itu, dengan jalur ganda bisa mengurangi risiko keterlambatan penumpang.

"Dengan itu (jalur ganda) bisa lebih mempercepat frekuensi kereta api. Nanti yang ke arah Jombang dilakukan pada tahun 2016," katanya.

Pemerintah pusat memang sudah menyetujui pembangunan jalur ganda kereta api. Rencana pembangunan itu juga atas usulan Gubernur Jatim Soekarwo yang mengusulkan membangun jalur ganda kereta api, tepatnya "jalur tengah" Jatim dari Surabaya sampai Madiun.

Kementerian Perhubungan telah menganggarkan untuk pembangunan jalur ganda tersebut sebesar Rp 1,25 triliun.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement