Jumat 18 Mar 2016 19:42 WIB

Ahok Bocorkan Siapa Cawapres Pendamping Jokowi di Pilpres 2019

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Nidia Zuraya
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahja Purnama alias Ahok.
Foto: Antara
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahja Purnama alias Ahok.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menampik kabar jika dirinya akan mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk melaju dalam Pilpres 2019. Ia pun membuka kabar perihal siapa yang nantinya mendampingi Jokowi.

Awalnya, Ahok sebenarnya enggan memberi bocoran. Namun, seusai didesak pertanyaan oleh wartawan, akhirnya Ahok menyerah untuk merahasiakannya. Ia memberi kejelasan pada awak media.

"Pak Jokowi sudah ada calon kok wakil presidennya siapa. Rahasia, saya nggak mau menyebutkan. Pokoknya ada lah. Nggak usah mancing-mancing. Yang pasti bukan orang partai saja," katanya di Balai Kota, Jumat (18/3).

Diketahui hubungan antara Ahok dan Jokowi terbilang dekat. Keduanya bersama memenangi Pilgub DKI Jakarta 2012. Seusai Jokowi menjadi presiden, Ahok menjadi gubernur pengganti. Hingga saat ini keduanya masih dekat dengan sejumlah pertemuan yang kerap diadakan. 

Baca juga: Parpol Ini Sebut Ahok adalah Pilihan Terbaik

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement