Ahad 28 Feb 2016 18:07 WIB

Banjir 1,5 Meter Rendam Rumah Warga Margahayu Bekasi

Rep: C38/ Red: Ilham
Banjir di Bekasi (ilustrasi)
Banjir di Bekasi (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Banjir melanda pemukiman warga di Jalan Kartini Gang Mawar 6, Kelurahan Margahayu, Bekasi Timur. Sebanyak 120 KK terendam air setinggi 100-150 centimeter.  

"Banjir disebabkan oleh meluapnya air Kali Bekasi. Ketinggian di permukaan air mencapai 600 TKA (tingkat ketinggian meter)," kata Korlap BPBD Bekasi Timur, Ujang Sihabudin, kepada Republika.co.id, Ahad (28/2). (Baca: Drainase Jakarta Masih Buruk, Jalan Protokol Tergenang Banjir).

Banjir setinggi 1,5 meter ini merendam RT 08 RW 3 Jalan Kartini. Sebanyak 400 jiwa yang terdiri dari 120 KK tersebut terkena dampak banjir. Namun, belum ditemukan korban jiwa dalam peristiwa ini.

Ujang mengatakan, sepuluh personil BPBD tengah melakukan proses evakuasi warga menggunakan lima perahu karet yang disiagakan di lokasi. Sebagian besar warga mengungsi ke rumah-rumah kerabat. Ada juga yang masih tetap bertahan di loteng atau lantai dua rumah.

Saat ini, petugas baru menyediakan obat-obatan. Sementara bantuan logistik masih dalam perjalanan.

Salah satu warga RT 08 yang ikut terendam banjir, Komariah mengatakan, banjir pertama kali terdeteksi pada pukul 11.30. Sekitar dua jam kemudian, air meninggi hingga 100-150 sentimeter. "Ini banjir yang paling parah, biasanya banjir tapi tidak sampai segini," kata Komariah.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement