Selasa 16 Feb 2016 17:22 WIB

Pemkot Bandung Siapkan Bike Sharing Berkonsep Baru

Rep: c26/ Red: Friska Yolanda
 Satpol PP menyita sejumlah sepeda yang biasa disewakan di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Rabu (19/2).  (Republika/Rakhmawaty La'lang)
Satpol PP menyita sejumlah sepeda yang biasa disewakan di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Rabu (19/2). (Republika/Rakhmawaty La'lang)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pemkot Bandung akan melelang operator untuk mengelola transportasi sepeda pada tahun ini. Program yang dinamai bike sharing ini nantinya disiapkan sebagai alternatif transportasi bagi masyarakat dan wisatawan di Kota Bandung.

Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengatakan bike sharing tahun ini akan memiliki konsep baru. Konsepnya disesuaikan dengan program smart city yang menggunakan kartu elektronik.

“Disiapkan tahun ini 1.000 sepeda di kawasan turis yang smart,” katanya, Selasa (16/2).

Sebelumnya, penggunaan sepeda masih berkonsep manual. Selain itu, pengelolaannya diserahkan kepada komunitas. Akibatnya, program ini tidak berkembang karena pengelolaannya tidak konsisten.

Oleh karenanya, pengelolaan akan diserahkan kepada pihak ketiga. Dengan begitu, pengelolaannya akan lebih profesional.

Meski pengelolaan oleh swasta, ia menyebutkan aset sepeda yang dapat disewa milik Pemkot Bandung. Penyewa akan menggunakan kartu elektronik yang dapat didaftarkan melalui ponsel.

Program ini merupakan salah satu dari tugas Dinas Perhubungan yang harus diselesaikan. Dengan pengembangan kembali program bike sharing, diharapkan menjadi transportasi alternatif seperti yang telah diterapkan di beberapa negara.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement