Kamis 11 Feb 2016 19:00 WIB

Kemendes Bantu Alat Pertanian Warga Temanggung

Kemendesa
Kemendesa

REPUBLIKA.CO.ID,TEMANGGUNG -- Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi memberikan bantuan mesin, alat pertanian, dan ternak senilai Rp3,3 miliar pada sejumlah kelompok tani di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah.

Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Temanggung Agus Sarwono di Temanggung, Kamis, mengatakan bantuan tersebut berupa traktor tangan, mesin pengolah kopi, dan belasan ternak sapi.

"Penerima bantuan ternak sapi juga dibangunkan digester biogas sehingga biogas yang keluar energinya dapat dimanfaatkan untuk bahan bakar.

Ia mengatakan bantuan tersebut diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan petani, pengembangan teknologi tepat guna ,dan pemberdayaan badan usaha milik desa.

"Para penerima bantuan sebelumnya kami seleksi dengan disesuaikan kebutuhan dan potensi serta kelompoknya berbadan hukum," katanya.

Kelompok tani yang mendapat bantuan tersebut, antara lain kelompok tani Desa Lungge, Nampirejo, Depokharjo, Jombor, Sriwungu, Caruban, Kemiriombo, Batursari, dan Legoksari.

Direktur Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Eko Sriharyanto mengatakan sesuai amanat undang-undang pemerintah bertugas dapat mengangkat desa tertinggal menjadi desa mandiri.

Ia menuturkan desa mandiri , yakni desa yang bisa memanfaatkan sumber daya yang ada terutama sumberdaya alam yang dimiliki untuk peningkatakan kesejahteraan warganya. Kriterianya adalah peningkatan pelayanan perangkat desa, fasilitas umum di desa dan makin primanya aksesibilitas desa.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement