Rabu 13 Jan 2016 07:11 WIB

Makan Malam Jokowi-PDIP di Istana tak Bahas Reshuffle

 Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri bersama Presiden Joko Widodo  saat pembukaan Rapat Kerja Nasional PDI-P di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Ahad (10/1). (Republika/Rakhmawaty La’lang)
Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang
Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri bersama Presiden Joko Widodo saat pembukaan Rapat Kerja Nasional PDI-P di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Ahad (10/1). (Republika/Rakhmawaty La’lang)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo makan malam bersama dengan pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) dan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP. Sedikitnya 34 pengurus DPP, termasuk ketua umum PDIP, Megawati Sukarnoputri turut hadir jamuan. Namun demikian, PDIP membantah pertemuan tersebut sekaligus membahas reshuffle.

"Kami hadir di situ ngobrol-ngobrol, nostalgia bicara ketika diskusi bareng sebelum beliau jadi presiden. Lebih banyak cerita cerita saja," kata Ketua DPD PDIP Jawa Barat Tb Hasanuddin, Selasa (12/1).

Dia mengungkapkan bahwa acara makan malam tersebut dihadiri pula oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan putrinya yang juga Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani. Hasanuddin mengatakan, Presiden mengajak para pengurus PDIP agar kerja sama dengan pemerintah untuk bekerja demi kepentingan rakyat.

"Semua memang sepakat untuk (bekerja) kepentingan rakyat di mana saja, dari Sabang sampai Merauke," katanya.

Dia juga menyatakan Megawati menyampaikan terima kasih atas undangan makan malamnya dan menerima para pengurus PDIP. "Pengantar ibu ketua umum bahwa pertemuan ini untuk menghilangkan penat diskusi dan hasil rakernas sudah selesai dan Presiden juga sudah hadir," katanya. 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement