Selasa 29 Dec 2015 23:21 WIB

Polrestabes Bandung Kerahkan 1.084 Personel Amankan Tahun Baru

Rep: C26/ Red: Bayu Hermawan
 Personel kepolisian dari Polrestabes Bandung
Personel kepolisian dari Polrestabes Bandung

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Wakil Kepala Kepolisian Resor Kota Besar Bandung AKBP Gatot S mengatakan pihaknya mengerahkan 1.084 personel untuk mengamankan perayaan pergantian tahun di Kota Bandung. Hal ini untuk menjaga dan mengantisipasi agar perayaan di seluruh wilayah tetap kondusif.

"Tahun baru kita untuk Polrestabes melibatkan 1084 personil di tambah Brimob, TNI dan juga instasi lain," katanya di Polrestabes Bandung, Jawa Barat, Selasa (29/12).

Ia menyebutkan personilnya akan tersebar di banyak titik. Terutama pusat kota dan tempat hiburan yang menggelar acara perayaan tahun baru. Gatot mengimbau agar masyarakat tidak merayakan dengan aksi arak-arakan di jalan. Pasalnya sudah ada pusat perayaan tahun baru yang digelar Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung.

Meski demikian, pihaknya tetap akan mengawal jika ada warga yang menggelar konvoi di jalanan. Hal ini dimaksudkan agar suasana tetap kondusif dan mencegah terjadinya  tindakan kriminal. Jika terjadi aksi kriminal maka kepolisian akan segera bergerak dan menindak pelaku.

Selain itu, aparat kepolisian juga ditempatkan untuk berjaga di pusat perayaan tahun baru yakni Car Free Night (CFN) digelar di Jalan Asia Afrika. Polisi bertugas mengamankan lokasi dan mengatur pengalihan lalu lintas.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement