Senin 28 Dec 2015 11:08 WIB

Lokasi Wisata Batam Incar Wisatawan Singapura

Kawasan wisata Lagoi Bay Bintan.
Foto: lagoibaybintan.com
Kawasan wisata Lagoi Bay Bintan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dua destinasi andalan Kepulauan Riau (Kepri), yaitu Lagoi Bintan dan Nongsa Batam bakal menggelar event akhir tahun dengan target pasar wisatawan Singapura, Malaysia, dan negara ASEAN. Hampir pasti, ribuan wisman akan menjadi saksi pergantian tahun di dua lokasi tersebut.

Lagoi Bintan menyambut perayaan akhir tahun itu dengan event bertajuk "Masquarede Extravaganza" yang berlokasi di kawasan wisata eksklusif Lagoi. Semula, target pasar mereka hanya 500 orang saja, tetapi setelah melihat respons terbaru, diperkirakan akan hadir 750 turis asing.

Vice President BRC Lagoi Abdul Wahab, sangat yakin dengan target itu. "Kami sudah punya network dan costumers loyal di pasar Singapura dan Malaysia. Kami senang, dan makin yakin dengan suport promosi yang digencarkan Kemenpar selama ini. Sangat terasa dampaknya di pasar dan industri pariwisata," jelas Abdul dalam siaran pers, Senin (28/12).

Sedangkan Nongsa dengan branding Nongsa Sensation juga akan menghadirkan dua acara penuh sensasi sebelum tahun 2015 berakhir. Targetnya, 400 turis asing datang.

Pelaku bisnis pariwisata yang lain, Soemantri Endang GM Turi Beach juga mengapresiasi langkah-langkah Kemenpar di Great Batam, dengan promosi gencar di Singapura dan Malaysia. Dua negara itu paling masuk akal untuk mengejar target jumlah kunjungan.

"Kami juga makin semangat, karena komitmen pemerintah juga semakin jelas, makin terarah, dan terukur. Kami leluasa untuk membuat program dan proyeksi," tuturnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement