REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Rencana pemberian bebas visa pada 84 negara oleh Menteri Koordinator Kemaritiman, Rizal Ramli menuai protes. Sebab, dari 84 negara yang akan diberlakukan bebas visa mulai pekan ini, terselip nama negara Israel. Padahal, Indonesia dan Israel tidak memiliki hubungan diplomatik apapun.
Komisi I DPR RI segera mengambil langkah untuk menggagalkan kebijakan bebas visa untuk Israel ini. Wakil Ketua Komisi I, Hanafi Rais menegaskan, Komisi I akan memastikan kebijakan bebas visa untuk Israel ini dibatalkan oleh pemerintah.
Menurut Hanafi, bebas visa untuk Israel sudah didrop oleh pemerintah sendiri. Sebab, kebijakan ini menuai banyak protes dari berbagai pihak. “Pemerintah menganulir semalam bahwa yang untuk Israel batal,” tegas Hanafi pada Republika.co.id, Selasa (22/12).
Dengan dianulirnya kebijakan bebas visa untuk Israel ini, pemerintah hanya membebaskan visa pada 83 negara yang ingin masuk ke Indonesia. Komisi I sudah memastikan ke Menteri Rizal Ramli terkait pembatalan bebas visa ini.
“Begitu kata Rizal Ramli setelah diprotes Menlu (Menteri Luar Negeri),” ujar Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) ini.