Ahad 06 Dec 2015 12:18 WIB

Tolikara Siapkan Lahan untuk Markas Kodim

Bupati Tolikara, Usman G Wanimbo.
Foto: Republika/Raisan Al Farisi
Bupati Tolikara, Usman G Wanimbo.

REPUBLIKA.CO.ID, JAYAPURA -- Pemerintah Kabupaten Tolikara, Papua menyiapkan kawasan terpadu yang di dalamnya akan berisi sejumlah pusat perkantoran. Di antaranya kantor kepolisian, kejaksaan, pengadilan dan markas kodim.

"Pemerintah Tolikara sudah siapkan dua atau tiga hektar lahan untuk bangun markas Kodim di kawasan terpadu yang ada di Karubaga," kata Bupati Tolikara Usman Wanimbo saat berada di Kota Jayapura, Papua, Ahad (6/12).

Kawasan terpadu yang akan berisi sejumlah perkantoran pemerintahan, kata Wanimbo, itu luasnya kurang lebih 80 hektare. Saat ini sedang dibangun kantor bupati.

"Lahan seluas itu akan dibagi untuk perkantoran dan perumahan, bisa juga nanti kalau tidak cukup, pemerintah daerah akan cari lagi tempat yang luas dan representatif untuk pembangunan perkantoran lainnya," katanya.

Menurut dia, dengan adanya pembangunan markas kodim diharapkan Kodim Jayawijaya yang sebelumnya membawahi hingga Kabupaten Tolikara bisa berdiri sendiri. "Dengan adanya pemekaran wilayah, markas Kodim juga harus berada di Tolikara untuk mendukung penyelenggaraan pemerintahan dan menarik para pelaku ekonomi," katanya.

Wanimbo menegaskan bahwa dengan adanya markas Kodim di Tolikara maka roda pembangunan bisa terlaksana dengan baik, karena para usaha membutuhkan rasa aman dan nyaman saat berinvestasi di Tolikara. "Maka dari itu, Pemkab Tolikara merasa perlu diberikannya lahan seluas dua atau tiga hektar untuk pembangunan Kodim Tolikara," katanya.

Baca juga: KPU Klaim Kesiapan Pilkada Serentak 99 Persen

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement