Rabu 02 Dec 2015 23:38 WIB

Di Lingkungan Polres Penyandang Disabilitas Alami Diskriminasi

Rep: c39/ Red: Taufik Rachman
Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana Yembise, saat rapat kerja dengan Komisi VIII DPR RI, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (31/8).  (Republika/ Rakhmawaty La'lang)
Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana Yembise, saat rapat kerja dengan Komisi VIII DPR RI, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (31/8). (Republika/ Rakhmawaty La'lang)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Republik Indonesia, Yohanna Susana Yembise mengatakan, perilaku diskriminasi terhadap penyandang disabilitas masih banyak terjadi di Indonesia. Tidak sedikit masyarakat yang mengadu ke Kementerian PPPA.

"Dalam hal pelayanan pengaduan itu, penyandang disabilitas juga masih didiskriminasikan oleh Polres," Kata Yasonna usai menghadiri Dialog Nasional tentang RUU Penyandang Disabilitas di Hotel Sari Pan Pacific Jakarta, Rabu (2/12).

Yohanna menceritakan, sebuah kelompok penyandang disabilitas bahkan pernah menemuinya di kantornya dan menyampaikan beberapa hal yang mereka rasa masih didiskriminasikan oleh pihak kepolisian.

Melihat hal itu, Yohanna kemudian mengunjungi beberapa Kepala Polisi Resort (Kapolres) dan memohon jika ada pengaduan dari penyandang disabilitas agar  dilayani tanpa diskriminasi.

"Jadi di Polres saya sudah ke mana-mana, saya sudah menyampaikan kepada semua Kapolres yang saya kunjungi," ujar menteri perempuan pertama dari tanah Papua tersebut.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement