Sabtu 21 Nov 2015 00:59 WIB

Perampok Rumah Kosong Dihakimi Warga di Bekasi

Rep: C37/ Red: Ani Nursalikah
Ilustrasi Perampokan
Foto:

"Pelaku yang buron berinisial FJ (26), dia membawa ponsel dan koleksi batu cincin korban senilai Rp 8,2 juta," kata Ajun Komisaris James Silitonga, Jumat (20/11).

Warga yang geram, kata James, langsung mengeroyok Taryono. Beruntung, pelaku tidak sampai tewas. Sebab saat kejadian, tim buru sergap (buser) yang sedang observasi di lokasi bergegas mengamankan Taryono.

Menurut James, para pelaku bisa masuk ke dalam rumah setelah merusak pintu belakang rumah korban. Saat kejadian, kondisi rumah memang sepi. Korban dan istrinya sedang berada di tempat usaha, sedangkan anaknya sedang sekolah.

"Sebelum beraksi, mereka telah memetakan sasarannya dulu. Karena dianggap kosong, mereka lalu membobol rumah korban dengan palu dan obeng," jelas James.

Berdasarkan pengakuan pelaku yang ditangkap, uang hasil kejahatan itu akan digunakan untuk bermain judi dan pesta minuman keras.

"Pelaku menyatakan nekat mencuri karena tidak memiliki pekerjaan tetap," kata James.

Baca Perampas Laptop Ditangkap Saat Asyik Ngopi

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement