REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- Seribuan warga Kabupaten Sukabumi akan mengikuti program bela negara pada 2015 mendatang. Kegiatan ini nantinya akan melibatkan aparat TNI di daerah.
"Program bela negara ini harus menjadi skala prioritas bagi warga Sukabumi," ujar Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Agus Mulyadi kepada wartawan Kamis (12/11).
Program ini dinilainya sangat efektif unuk memupuk rasa kecintaan kepada bangsa dan negara.Menurut Agus, program bela negara juga untuk meneruskan semangat perjuangan para pahlawan.
Di mana, para generasi muda dapat meneruskan perjuangan pahlawan dengan berkiprah dalam bidangnya masing-masing.
Penjabat Bupati Sukabumi Achadiyat Supratman menerangkan, upaya patriotisme harus ditanamkan kepada generasi bangsa. Sebab, saat ini nilai-nilai patriotisme mulai terkikis akibat perkembangan zaman.
"Program bela negara ini menjai salah satu yang harus diapresiasi," ujar Achadiyat.
Kegiatan ini akan menumbuhkan kembali semangat patriotisme dan kecintaan terhadap tanah airnya. Sehingga generasi muda akan memberikan kontribusi yang nyata dan positif terhadap kemajuan bangsa.