Selasa 20 Oct 2015 01:13 WIB

ICW Sarankan Patrice Rio Cappella tak Ajukan Praperadilan

Rep: c93/ Red: Esthi Maharani
Patrice Rio Capella
Foto: Republika/ Wihdan
Patrice Rio Capella

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Koordinator Investigasi Indonesia Corruption Watch (ICW), Febri Hendri menyarankan agar Sekjen Partai Nasdem, Patrice Rio Capella (PRC) tidak usah mengajukan praperadilan. Ia diminta fokus menyiapkan pembelaan.

“Pra peradilan itu kan hak mereka, Cuma kan pengalaman sebelumnya membuktikan pra peradilan atas operasi tangkap tangan OTT, kemungkinan menangnya kan kecil,” kata Febri saat dihubungi Republika, Senin (19/10).

 

Febri melanjutkan, jika PRC mengajukan praperadilan pun terasa sia-sia dan hanya membuang-buang waktu. Maka dari itu, Febri pun menyarankan agar PRC lebih baik fokus pada pembelaannya.

 

“Ya silahkan saja kalau mereka mau membuang waktu. Padahal lebih baik fokus pada pembelaannya saja,” tambah Febri.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement