Jumat 09 Oct 2015 05:10 WIB

Pelaku Pembunuhan di Cakung Belum Terendus Polisi

Rep: C21/ Red: Nur Aini
Pisau untuk menusuk, ilustrasi
Foto: PhotoStack
Pisau untuk menusuk, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menurut Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Krishna Murti kasus pembunuhan dua orang di Kelurahan Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur, belum dapat diketahui motifnya. Dia hanya mengatakan kasus-nya sedang didalami.

"Saya diam-diam langsung nangkap," ujar Krishna usai menggelar rilis kasus pencabulan anak di Polda Metro Jaya, Jumat (9/10).

Kejadian mengenaskan tersebut mengakibatkan seorang istri dan seorang anak terbunuh. Diketahuinya terjadi pembunuhan sendiri pada pukul 17.30 WIB, ketika suami korban bernama Heno Pujoleksono (48) pulang ke rumah.

Dia yang baru pulang bekerja menemukan sang istri dalam keadaan telah tewas di atas tempat tidur di kamarnya, sedangkan anaknya tergeletak bersimbah darah di lantai.

Kapolres Jakarta Timur, Kombes Umar Faruq menuturkan kondisi keduanya mendapatkan luka tusukan. Istri korban bernama Dayu Priambarita (45 tahun) mendapatkan tiga luka tusukan, sedangkan Yoel Imanuel (lima tahun) mendapatkan dua luka tusukan.

Umar mengatakan pihaknya belum dapat mengetahui motif dari pembunuhan tersebut, lantaran pelaku belum tertangkap.

"Masih kita lakukan penyelidikan. Motifnya nanti setelah pelaku tertangkap  baru ketahuan," ungkap dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement