Rabu 16 Sep 2015 17:24 WIB

RJ Lino Siap Bertemu Rizal Ramli dengan Syarat

Rep: Muhammad Nursyamsyi/ Red: Angga Indrawan
Dirut PT Pelindo II RJ Lino.
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Dirut PT Pelindo II RJ Lino.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II RJ Lino mengaku siap bertemu empat mata dengan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli, asalkan dirinya diundang.

"Saya kan orang di bawah, kalau enggak diundang enggak bisa datang lah. Kalau tidak diundang masa harus nongolin muka, Pak saya mau ngomong dengan Bapak, bukan gitu caranya," ujarnya di Gedung DPR/MPR, Senayan, Jakarta, Rabu (16/9).

Ia menegaskan, akan bertemu dengan Rizal Ramli jika memang diundang. Ia mengaku, saat Rizal membongkar beton tempat penumpukan peti kemas di Pelabuhan Tanjung Priok milik Pelindo II pada Kamis (10/9), dia ada di kantornya, namun tidak menjumpainya lantaran tidak diundang.

"Kemarin ke Priok, saya enggak diundang ya saya enggak datang, nanti diusir. Kalau diundang saya pasti datang," katanya menambahkan.

Sementara itu, saat ditemui pada acara International Maritime Decurity Symposium (IMSS) 2015 di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Rabu (16/9) siang, Rizal enggan menanggapi persoalan ini dan berlalu pergi meninggalkan wartawan yang terus menanyakan persoalannya dengan RJ Lino.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement