Sabtu 05 Sep 2015 04:17 WIB

Gempa 5,6 SR Guncang Wilayah Garut

Rep: C02/ Red: Bayu Hermawan
Gempa Bumi
Gempa Bumi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Kabupaten Garut, Jawa Barat digoyang gempa, Sabtu (5/9). Laman resmi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis gempa terjadi pukul 03.08 Wib di lokasi 109 kilometer barat daya garut.

BMKG memperkirakan kekuatan gempa di Garut mencapai 5,6 Skala Richter  dengan kedalaman 10 kilometer.   Gempa yang terjadi tidak  berpotensi tsunami dan hanya terjadi sekitar 15 detik.

Badan Geologi AS juga mencatat, sepanjang Pulau Sumatera dan terus memanjang sampai Jawa dan Nusa Tenggara memiliki potensi gempa yang tinggi.

Hal ini karena Sumatera dan Jawa merupakan zona tumbukan antara lempeng Asia dan Australia. Akibatnya, terdapat banyak gunung berapi dan potensi gempa yang tinggi.

Pergerakan lempeng Australia berlangsung 44 mm per tahun. Sebelumnya, gempa juga terjadi di Halmahera Barat, Maluku Utara pada, Kamis (3/9).

Gempa yang berkekuatan 5,4 Skara Richter  mengguncang daerah tersebut di kedalam 10 kilomter.  Sehari sebelum itu, gempa juga mengguncang wilayah Sangihe, Sulawesi Utara dengan kekuatan 5,6 SR dengan kedalam 285 Kilometer.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement