REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Menteri Tenaga Kerja M Hanif Dhakiri mengatakan, kemerdekaan harus diisi dengan kerja produktif dan inovatif supaya Indonesia semakin maju dan sejahtera.
“Indonesia masih berada di kelompok negara-negara berpenghasilan menengah. Kita tidak ingin Indonesia, terus menerus terperangkap di level ini," ujarnya, Senin (17/8).
Oleh karena itu, terang Hanif, kerja inovatif harus dimulai. Salah satu penyebab utama Indonesia masih di kelas berpenghasilan menengah adalah belum bergesernya ekonomi negara dari pembangunan berbasis sumber daya alam ke pembangunan berbasis inovasi.
“Peningkatan pengetahuan menjadi pilar utama dalam mencapai kerja inovatif. Investasi pendidikan sangat vital."
Menurut Hanif, melakukan magang kerja ke negara-negara maju untuk menyerap ilmu dan teknologi serta mengaplikasikannya di Indonesia termasuk bentuk kerja inovatif.