REPUBLIKA.CO.ID, CIANJUR -- Peristiwa kecelakaan beruntun terjadi di Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur Ahad (26/7). Dalam musibah tersebut ada tujuh kendaraan yang mengalami kecelakaan. Sebanyak sembilan orang penumpang kendaraan yang mengalami luka-luka, empat di antaranya berkewarganegaraan asing.
Data dari Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Cianjur menyebutkan, kecelakaan tepatnya terjadi di Jalan Cipanas-Puncak Jembatan Cikundul Desa Ciloto, Cipanas. Kecelakaan bermula dari bus PO Eagle High dengan nomor polisi B 7331 BAA yang hilang kendali dari arah Bogor menuju Cianjur. Akibatnya, kendaraan tersebut menabrak sebanyak enam kendaraan lain yang ada di depannya.
Kanit Laka Satlantas Polres Cianjur, Ipda Tenda Sukendar kepada wartawan mengatakan, para korban yang mengalami luka-luka telah dibawa ke rmah sakit (RS) Cimacan Cianjur.
"Hingga siang ini para korban masih mendapatkan perawatan di rumah sakit," ujar dia, Ahad (26/7).
Dalam kejadian tersebut tidak ada penumpang kendaraan yang meninggal dunia. Polisi lanjut Tenda, masih menyelidiki penyebab terjadinya kecelakaan. Dugaan sementara berdasarkan hasil penyelidikan menunjukkan rem bus tidak berfungsi dengan baik.
Lebih lanjut Tenda menuturkan, polisi juga sudah mengamankan sopir bus Masimin (45 tahun) warga Tangerang untuk dimintai keterangan. Sebelumnya, kasus kecelakaan serupa terjadi di lokasi yang sama. Sebelumnya, kendaraan jenis sedan terjatuh ke dalam ke jurang sedalam 20 meter. Peristiwa itu menyebabkan sebanyak empat penumpang kendaraan mengalami luka-luka dan dibawa ke rumah sakit.