REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Hinca Pandjaitan mengatakan pada saat penjaringan calon kepala daerah yang dilakukan oleh internal Partai Demokrat, pihaknya tidak ada memasukkan keluarga dari petahana untuk kembali dicalonkan.
Setelah Undang-Undang yang tidak memperbolehkan keluarga petahana maju dalam Pilkada dicabut oleh Mahkamah Konstitusi menurut Hinca Demokrat belum melakukan pembicaraan apakah akan mengusung keluarga petahana atau tidak.
"Saat kami penjaringan (calon kepala daerah), posisi kami tidak ada (keluarga) petahananya. Setelah putusan MK, di Demokrat belum ada dialog lagi apakah akan usung petahana atau bagaimana," kata Hinca di Kemayoran Jakarta Pusat, Ahad (12/7).
Bila nantinya akan mengusung calon dari keluarga petahana, Hinca menyebut Demokrat akan terlebih dahulu melakukan evaluasi terhadap pejabat daerah petahana.
Akan tetapi, pihaknya saat ini masih menunggu usulan dari Dewan Pimpinan Cabang atau Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrat apakah akan usung kerabat petahana atau tidak.
Namun, ia menyebut secara prinsip Partai Demokrat akan mengusung calon-calon yang benar-benar kredibel untuk membawa daerah nya untuk lebih maju.
"Kita pertimbangkan calon yang kita usung ini agar baik untuk semua," ujar Hinca.