Ahad 31 May 2015 07:49 WIB

Seorang Pemancing Hilang di Perairan Nusakambangan

Pemancing ikan (ilustrasi)
Foto: Antara
Pemancing ikan (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, CILACAP -- Seorang pemancing ikan dilaporkan hilang di perairan Pulau Nusakambangan, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Ahad (31/5). Hingga saat ini masih dalam pencarian.

"Korban diketahui bernama Sri Daryanto (38 tahun), warga Jalan Tanjung, Cilacap," kata salah seorang relawan Cilacap Rescue, Iik, di Cilacap, Ahad (31/5) malam.

Ia mengatakan, berdasarkan informasi yang diterima Cilacap Rescue, peristiwa nahas itu terjadi saat korban sedang memancing ikan di perairan selatan Pulau Nusakambangan pukul 11.00 WIB. Saat korban sedang duduk di atas batu, kata dia, tanpa disadari datang gelombang tinggi yang langsung menghantam korban hingga terjatuh dan akhirnya hilang.

"Hingga saat ini, upaya pencarian masih dilakukan oleh teman-teman relawan dari Cilacap Rescue. Rencananya besok pagi, Senin (1/6), tim SAR gabungan akan menuju lokasi kejadian guna melakukan upaya pencarian korban," katanya.

Dalam kesempatan terpisah, prakirawan Stasiun Meteorologi Cilacap Rendi Krisnawan mengatakan, wilayah perairan selatan Cilacap dan sekitarnya berpeluang terjadi gelombang tinggi. Bahkan, dia memprakirakan tinggi gelombang maksimum pada Senin (1/6) berpeluang mencapai kisaran 2,5 sampai 3 meter.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement