Sabtu 30 May 2015 10:06 WIB

Presiden Bertolak ke Mamuju

Presiden Joko Widodo
Foto: Antara/Widodo S. Jusuf
Presiden Joko Widodo

REPUBLIKA.CO.ID, PALU -- Presiden Joko Widodo bertolak ke Mamuju Utara, Sulawesi Barat dalam rangkaian kunjungan kerjanya ke Sulawesi yang berlangsung sejak 28 Mei 2015. Presiden bertolak ke Mamuju menggunakan helikopter Super Puma milik TNI AU pada pukul 9.45 WITA dari Bandar Udara Mutiara SIS Al Jufri, Palu.

Dalam kunjungannya ke Mamuju Utara presiden didampingi oleh Ibu Negara Iriana Jokowi dan Menteri Pekerjaan Umum Basuki Hadi Muljono. Di Mamuju, Presiden Jokowi akan mencanangkan Kampung Vaname, Desa Pajalele, Kecamatan Tikke Raya, Kabupaten Mamuju Utara sebagai Kampung Tambak Ikan.

Kemudian, Presiden juga dijadwalkan untuk membagikan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), Kartu Indonesia Sehat (KIS), Kartu Indonesia Pintar (KIP) dan Kartu disabilitas di Kecamatan Pasang Kayu, Kabupaten Mamuju Utara. Di Mamuju Utara, Presiden akan didampingi oleh Khofifah Indar Parawangsa dan Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani.

Selanjutnya, Presiden dijadwalkan untuk meresmikan Masjid Al Madaniah Pasang Kayu, sebelum bertolak kembali ke Palu, Sulawesi Tengah untuk kembali ke Jakarta.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement