Rabu 27 May 2015 03:30 WIB

Dinihari Warga Pinangsia Datangi Rumah Ahok

  Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok berjabat tangan dengan Ketua DPRD DKI Prasetio Edi Marsudi.
Foto: Antara
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok berjabat tangan dengan Ketua DPRD DKI Prasetio Edi Marsudi.

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Rumah Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama didatangi oleh warga Pinangsia Ancol, pada Rabu dini hari, karena memprotes penggusuran tempat tinggalnya oleh Pemprov DKI.

"Mereka berdemo karena tempat tinggal di bawah kolong tol Ancol mau digusur," kata Camat Penjaringan Yani Wahyu Purwoko saat dihubungi, Rabu.

Yani membenarkan bahwa rumah Gubernur yang akrab disapa Ahok tersebut yang berlokasi di Pantai Mutiara nomor 39 B Blok Y, Pluit, Jakarta Utara, didatangi oleh warga karena menolak tempat tinggalnya digusur.

Berdasarkan laporan masyarakat yang terpantau di media sosial Twitter, warga sempat mendorong pagar rumah gubernur namun dapat dihalau oleh polisi.

Sebelumnya warga Pinangsia sempat berdemo di Balai Kota pada Jumat (22/5) menolak penggusuran dan menuntut relokasi tempat tinggalnya.

Pada unjuk rasa Jumat lalu warga sempat diterima dan diajak bicara oleh Wakil Gubernur DKI Djarot Saiful Hidayat.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement