Sabtu 02 May 2015 10:50 WIB

Long Weekend Jalur Puncak Masih Dipadati Kendaraan

Rep: c21/ Red: Dwi Murdaningsih
Jalur Puncak/Ilustrasi
Foto: antaranews.com
Jalur Puncak/Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Sejak long weekend yang dimulai Jumat (1/4) kemarin, puncak masih mengalami kemacetan, dan ada penutupan arus kendaraan dari pukul 09.00, 13.00, dan 15.00 WIB.

"Titik kemacetan, masih berada di pasar Cisarua," ujar salah seorang operator, Sabtu (2/4).

Terlihat di CCTV pos polisi Taman Safari, Mega Mendung, puncak km 81, tanjakan selarong, Taman Wisata Matahari, pos polisi Cisarua, pos polisi Rindu Alam, Tanjakan Salarong, Mega Mendung pada pukul 10.00 WIB, ramai lancar.

Namun, hari ini pun akan di berlakukan hal yang sama, sampai esok hari, yaitu penutupan jalur dari atas kebawah, dan sebaliknya. Dari atas satu kali, dari bawah dua kali. Operator menuturkan, ramai pengunjung yang terpusat ke Taman Safari, Cibodas, Matahari, dan tempat pariwisatanya.

Pihak polres Bogor menghimbau pengguna jalan untuk, sabar dan tertib di jalan dan menghargai pengendara lain. "Dan tidak ada kecelakaan pada long weekend," tambahnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement