Selasa 14 Apr 2015 19:48 WIB

Zulkifli: Pemuda dan Masjid Agen Penangkal ISIS

Rep: Agus Raharjo/ Red: Angga Indrawan
Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan.
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan menilai pemuda dan remaja masjid adalah agen perubahan yang dengan melakukan kebaikan dan amal saleh. Hal ini sangat penting untuk perbaikan Indonesia.

Terutama, saat ini Indonesia tengah menghadapi isu ISIS. Remaja masjid yang tergabung dalam Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) menjadi agen yang harus dibentengi terlebih dahulu dari paham seperti ISIS.

"Dengan sosialisasi empat pilar MPR bisa membentengi anggota-anggota (pemuda dan remaja masjid) dari kegiatan yang tidak berguna seperti ISIS," kata Zulkifli Hasan saat menemui perwakilan BKPRMI di kompleks parlemen, Selasa (14/4).

Dalam pertemuan tersebut, Ketua Umum BKPRMI, Said Ali Al Idrus meminta kesediaan Ketua MPR untuk memberikan sosialisasi empat pilar MPR pada BKPRMI. Zulkifli Hasan menyambut baik permohonan tersebut dan langsung menyanggupi.

"Kita akan berikan sosialisasi Empat Pilar MPR RI untuk BKPRMI. Bisa untuk 30 provinsi, karena memang ada dana untuk sosialisasi Empat Pilar MPR RI," imbuh ketua umum Partai Amanat Nasional (PAN) ini.

Said Ali Al Idrus mengatakan salah satu rekomendasi dari rapat kerja nasional BKPRMI pada 9-12 April 2015 adalah pemuda dan remaja masjid agar kembali ke masjid. "Sebab, sekarang ini ada ISIS, ada lagi paham lain yang aneh-aneh," kata dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement