Ahad 12 Apr 2015 15:05 WIB

Mengenang Perjuangan RA Kartini dengan Sepak Bola Berkebaya

Rep: Bowo Pribadi/ Red: Indah Wulandari
RA KArtini
Foto: .
RA KArtini

REPUBLIKA.CO.ID,UNGARAN -- Suasana lapangan Bung Karno, Kalirejo, Ungaran, Kabupaten Semarang mendadak meriah karena kemunculan belasan remaja putri serta ibu-ibu yang tengah melakoni pertandingan sepakbola.

Ternyata, mereka merupakan remaja cantik binaan  Exist Modeling serta ibu- ibu PKK Kabupaten Semarang yang memperingati Hari Kartini.

 

Yang membuat warga kian tertarik, kostum yang mereka kenakan bukan lazimnya seragam untuk olahraga sepakbola. Namun, mengenakan seragan dengan atasan kebaya brokat serta bawahan berbalut training atau legging.

 

Acap kali adegan lucu mewarnai pertandingan eksebisi ini, baik karena ibu- ibu yang terjatuh saat mengejar bola, mengoper bola kepada lawan hingga tendangan 'angin' alias tendangan yang luput mengenai bola.

 

"Siapapun perempuan bisa! dan perempuan sekarang tidak kalah kemampuan dengan kaum pria. Semangat inilah yang ingin kami usung," ungkap pemilik Exist Modeling Bayu Ramli, akhir pekan lalu.

 

Ia mengatakan, para model dan ibu-ibu PKK ini punya kiat tersendiri untuk membangkitkan kembali semangat dan keteladanan RA Kartini, pahlawan dan tokoh emansipasi wanita di negeri ini.

 

Sedangkan sepakbola dipilih karena olahraga ini memang masih jarang dilakukan oleh kaum perempuan. “Sebagai bagian dari anak bangsa, mereka juga ingin menyelipkan pesan saatnya kaum perempuan sejajar dengan kaum pria di negeri ini,” tegasnya.

 

Hal ini diamini oleh Sri Yani (40) perwakilan ibu- ibu PKK. Menurutnya, peringatan Hari Kartini ini merupakan momentum yang tepat untuk menumbuhkan semangat, teladan, dan nilai perjuangan Kartini kepada kaum generasi muda.

 

 “Ini untuk memberikan contoh bagi ibu- ibu PKK dan para remaja putri lainnya untuk senantiasa menjadikan perjuangan Ibu Kartini sebagai inspirasi,” tambahnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement